Selasa, April 30, 2024
BerandaHeadlinePersembahan 9 Desainer di Camperenik From Bandung With Love

Persembahan 9 Desainer di Camperenik From Bandung With Love

Destinasi Bandung-Persembahan 9 Desainer di Camperenik From Bandung With Love . Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 72 , sembilan desainer asli Indonesia menampilkan ‘Camperenik From Bandung With Love’ di Intercontinental Hotel Dago Pakar Bandung, Jumat (18/8/2017). Para desainer menunjukkan 12 karya andalannya yang ditampilkan dalam sesi fashion show yang diselingi dengan menyanyikan lagu-lagu tema perjuangan.

Fashion show camperenik from Bandung with love / Destinasi Bandung

Menurut penanggung jawab acara ‘Camperenik From Bandung With Love’, Feny Mustafa , dalam acara yang diselenggarakan oleh Komunitas Bandung Peduli ini, para desainer bebas menampilkan busana yang menjadi ciri khasnya. Dalam fashion show tersebut khusus pengguna hijab hingga gaun malam hadir meramaikan acara.

Fashion show camperenik from Bandung with love / Destinasi Bandung

“Kami memadukan kegiatan antara charity, fashion show, musik, dan gala dinner. Jadi konsepnya unik dan tentu saja bermanfaat karena kami juga melakukan penggalangan dana,” tuturnya.

Fashion show camperenik from Bandung with love / Destinasi Bandung

Sembilan desainer yang terlibat adalah Shafira by Feny Mustafa, Gaun Malam by Kopaka, Indri Albis, Hanny Lovely, Harry Ibrahim, Susan Zhuang, NUN by Piping, Indigologia dan Nia Daniaty.

Fashion show camperenik from Bandung with love / Destinasi Bandung

Kegiatan lainnya yang diselenggarakan adalah Red Carpet Moment, Glamour Gala Dinner, dan pertunjukkan musik dari Christoper Abimanyu Singing School (CASS).

Fashion show camperenik from Bandung with love / Destinasi Bandung

Sementara untuk kegiatan charity, hasil dana yang terkumpul akan diserahkan kepada Yayasan Sekolah Luar Biasa Nike Ardilla.

Fashion show camperenik from Bandung with love / Destinasi Bandung

Fashion Show yang di mulai pada pukul 19.30 ini di awali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu-lagu perjuangan.

Fashion show camperenik from Bandung with love / Destinasi Bandung

NUN by Piping mengawali fashion show dengan menampilkan batik-batik yang sangat elegan dengan motif yang sangat beragam. Batik ini di dominasi dengan warna putih, hitam dan kuning emas , sangat cocok untuk di gunakan pada saat ke kantor ataupun ke acara pesta pernikahan.

Dilanjutkan dengan penampilan busana dari Indri Indra Albis dengan konsep Exotic Embroidery. Indri Indra menampilkan busana muslim dengan warna-warna yang gelap seperti hijau tua, biru dongker,merah bata, hitam dan silver. Indri Indra mempadu padankan corak yang sangat beragam dengan model yang sangat kekinian.

Sementara itu Suzan Zuang menampilkan gaun malam dengan warna yang cenderung lebih cerah seperti warna biru, cream dan silver. Gaun malamnya mulai dari Long Dress, Mini Dress, Ball Gown, gaun model Vintage dan Retro.

Fashion show camperenik from Bandung with love / Destinasi Bandung

Setelah Nia Daniaty penyanyi legendaris yang kini menjadi perancang busana ini menghadirkan Busana Romantic Fusion. Pelantun lagu “Gelas-gelas kaca” lebih menitikberatkan motif bunga-bunga yang sangat elegan di padankan dengan warna merah, putih dan hitam.

Fashion show camperenik from Bandung with love / Destinasi Bandung

Busana muslimah di tampilkan oleh Hanny Lovely dengan model ball gown dengan warna cerah di tambah motif tambahan membuat indah di pandang.

Harry Ibrahim menampilkan fashion show dengan tema Transeptum. Harry Ibrahim menampilkan busana dengan corak yang tidak dari biasanya. Dengan menampilkan warna kontemporer seperti biru, hitam dan merah membuat tampilannya lebih eksotik.

RELATED ARTICLES

Most Popular