Senin, April 29, 2024
BerandaKulinerSambel Penyet Warung Bu Kris Hadir di Bandung Pedasnya Seuhah

Sambel Penyet Warung Bu Kris Hadir di Bandung Pedasnya Seuhah

Destinasi Bandung- Sambel Penyet Warung Bu Kris Hadir di Bandung Pedasnya Seuhah. Kota Bandung yang sedang di guyur hujan membuat suhu udara lebih dingin dari biasanya. Dengan cuaca yang dingin ini kiranya sangat pas apabila kita memburu kuliner dengan olahan makanan pedas.

Warung Bu Kris / Destinasi Bandung

Salah satu kuliner yang pas adalah ayam penyet. Kini di Bandung telah hadir warung penyet khas Surabaya yang berlokasi di jalan Mas Kumambang nomor 27 yakni Warung Bu Kris.

Warung Bu Kris / Destinasi Bandung

Berbagai makanan disajikan dengan sambal penyet. Ada ayam goreng, ayam balar, iga sapi, lele ,udang, empal, gepuk, babat, gurame , terong dan bakwan. Variasi daging yang disajikan memiliki citarasa cenderung asin dan gurih.

Warung Bu Kris / Destinasi Bandung

Tekstur dagingnya cukup empuk sehingga nikmat saat dikunyah. Andalan di warung Bu Kris adalah sambal penyetnya karena di buat secara dadakan berdasarkan pesanan sehingga lebih segar. Ketika menyantapnya sambalnya sangat kuat aroma terasinya ditambah dengan cabai rawit merah pedasnya mantap.

Warung Bu Kris / Destinasi Bandung

Selain itu ada juga nasi rawon, cah kangkung, nasi urap, gado-gado, tahu , tempe, sayur asam, dan sop ayam.

Untuk minumannya ada es cingcau, es kacang hijau, es milo, es jeruk, es sari kedelai, es susu tarik, es blewah, es kelapa muda dan masih banyak lagi.

Warung Bu Kris / Destinasi Bandung

Harganya pun sangat terjangkau , untuk ayam penyet Rp.19 ribu, bakwan penyet Rp.23 ribu, udang penyet 18 ribu.

Warung Bu Kris beralamat di Jalan Maskumambang di belakang hotel Horison Bandung.

Buka dari hari Selasa -Minggu mulai pukul 09.00-20.00

RELATED ARTICLES

Most Popular